You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Dua Mobil Kembali Diderek Di Gajah Mada
.
photo Septradi Setiawan - Beritajakarta.id

Parkir Liar di Gajah Mada Ditertibkan

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Barat melakukan razia parkir liar di Kawasan Gajah Mada, Taman Sari, Senin (28/12) pagi. Dua unit mobil yang terparkir liar langsung diderek petugas.

Untuk sementara, operasi lingkar di Gajah Mada baru dua mobil yang kami derek

"Untuk sementara, operasi lingkar di Gajah Mada baru dua mobil yang kami derek. Jika para pemilik ingin mengambilnya silahkan datang ke Pasar Cengkeh dan langsung membayar denda sebesar Rp 500.000 melalui Bank DKI," ujar Hendra Hermawan, Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Barat.

Menurut Hendra, untuk hari ini bukan hanya di daerah Taman Sari yang digelar razia parkir liar. Beberapa titik rawan parkir liar, seperti di wilayah Daan Mogot dan Kalideres pun juga menjadi target penertiban.

Operasi Parkir Liar Digelar Di Sepanjang Pasar Asemka

"Sesuai instruksi pak Gubernur, kawasan Gajah Mada harus steril dari parkir liar. Makanya kami tegaskan, yang kami derek itu bukan hanya roda empat, roda dua juga menjadi target," tandasnya.

Dalam operasi tersebut, Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Barat mengerahkan 30 anggota, dan dibantu oleh polisi serta TNI.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1652 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1591 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1152 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1021 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye945 personAldi Geri Lumban Tobing